4 Negara ASEAN yang Ranking FIFA-nya di Atas Timnas Indonesia, Nomor 1 Doan Van Hau Cs!

Bola

 

Sebanyak 4 negara ASEAN yang Ranking FIFA-nya di atas Timnas Indonesia akan diulas Okezone. Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- merupakan salah satu tim tangguh di Asia Tenggara.

Namun kenyataannya, ranking Timnas Indonesia di FIFA masih kalah dengan sejumlah negara tetangga. Saat ini, Timnas Indonesia diketahui bertengger di peringkat ke-151 dengan mengantongi 1033.9 poin.

Lantas, negara-negara ASEAN mana sajakah yang ranking FIFA-nya di atas Timnas Indonesia? Simak ulasan berikut untuk mengetahuinya.

Berikut 4 Negara ASEAN yang Ranking FIFA-nya di Atas Timnas Indonesia

  1. Malaysia (145)

Urutan keempat adalah rival abadi Timnas Indonesia, Malaysia. Timnas Malaysia saat ini diketahui bertengger di atas Skuad Garuda di ranking FIFA.

Mereka kini berada di peringkat ke-145 FIFA dengan torehan 1066.6 poin. Hasil tersebut didapat Malaysia usai mereka finis di babak semifinal Piala AFF 2022.

  1. Filipina (134)

Berikutnya negara ASEAN yang ranking FIFA-nya di atas Timnas Indonesia adalah Filipina. Filipina secara mengejutkan berada di peringkat ke-134 dengan torehan 1113.15.

Meski begitu, ranking Filipina sekarang diketahui mengalami penurunan bahkan sebelum Piala AFF berlangsung. Sebelumnya mereka diketahui bertengger di peringkat ke-133.

  1. Thailand (111)

Selanjutnya adalah jawara Piala AFF 2022, Thailand. Timnas Thailand menjadi salah satu tim terkuat di Asia Tenggara.

Bagaimana tidak, mereka sukses meraih dua gelar Piala AFF secara beruntun di edisi 2020 dan 2022. Tim berjuluk Gajah Perang itu bahkan hampir menembus ranking 100 besar FIFA!

Diketahui saat ini Thailand tengah bertengger di peringkat ke-111. Tim asuhan Alexandre Polking itu mengoleksi 1173.4 poin.

  1. Vietnam (96)

Terakhir adalah tim yang berhasil mengubur mimpi Timnas Indonesia dalam meraih gelar Piala AFF. Ya, mereka adalah Timnas Vietnam.

Timnas Vietnam sukses mengalahkan Skuad Garuda di semifinal Piala AFF 2022 dengan agregat 2-0. Meski begitu, The Golden Stars -julukan Vietnam- kalah di final dari Thailand lewat agregat 3-2.

Kendati gagal meraih gelar juara, Vietnam menjadi satu-satunya negara asal ASEAN yang berada di peringkat 100 besar FIFA. Diketahui, mereka kini bertengger di posisi ke-96 dengan torehan 1228.63 poin.

Sumber : Okezone

Related posts

Indonesia dan Maroko Diskusikan Sinergi Penerapan Fikih Mitigasi

Dirjen Lintas Agama Berbagi Praktik Baik Moderasi Beragama di ICROM 2024

Indonesia, Malaysia, dan Nigeria Teken MoU Kerja Sama Pengelolaan Wakaf