Pertemuan ASEAN in Bucharest Committee



Bucharest, Rumania – ​Pertemuan bersama para Duta Besar ASEAN di Rumania dengan Menteri Luar Negeri Rumania dan rencana kegiatan bersama Perwakilan Negara ASEAN di Rumania menjadi agenda kegiatan yang dibahas pada ASEAN in Bucharest Committee (ABC) yang diselenggarakan di Kediaman Duta Besar Thailand, Bucharest pada 22 September 2023. Pada pertemuan ini juga dilakukan penyerahan Keketuaan ABC dari Duta Besar Thailand kepada Duta Besar Vietnam, dengan masa jabatan 9 bulan hingga Juni 2024.

Pada pertemuan ini, Duta Besar RI menyampaikan pentingnya penyelenggaraan berbagai kegiatan bersama antar Perwakilan Negara ASEAN di Rumania untuk lebih mempererat kekeluargaan antar komunitas ASEAN di Rumania. 

ABC merupakan perkumpulan Perwakilan Negara ASEAN di Bucharest yang dibentuk untuk membahas isu yang menjadi kepentingan bersama ASEAN di Rumania, memperdalam kerja sama dan kebersamaan Perwakilan Negara ASEAN, serta mempererat ASEAN community di Rumania. Keanggotaan ABC terdiri dari Kedutaan Besar Indonesia, Kedutaan Besar Malaysia, Kedutaan Besar Thailand dan Kedutaan Besar Vietnam.

Source : Kemlu

Related posts

Indonesia dan Maroko Diskusikan Sinergi Penerapan Fikih Mitigasi

Dirjen Lintas Agama Berbagi Praktik Baik Moderasi Beragama di ICROM 2024

Indonesia, Malaysia, dan Nigeria Teken MoU Kerja Sama Pengelolaan Wakaf