Home » Binus Masuk Jajaran Kampus Swasta Terbaik 2024 di ASEAN

Binus Masuk Jajaran Kampus Swasta Terbaik 2024 di ASEAN

by Angga Kulon
36 views 1 minutes read


Lembaga pemeringkatan universitas asal Singapura, AppliedHE, merilis daftar kampus swasta terbaik di kelompok ASEAN 2024. 

Dari 80 kampus yang masuk daftar, salah satu universitas asal Indonesia, yakni Bina Nusantara University (Binus) menduduki posisi keenam terbaik se-ASEAN. Binus meraih skor 66,20 poin dari 100 poin. 

Adapun posisi puncak kampus swasta terbaik di ASEAN pada 2024 dihuni oleh Sunway University. Kampus asal Malaysia ini meraih skor 72,42 poin. 

Kemudian disusul oleh kampus swasta asal Thailand, yakni Krirk University yang mendapatkan skor 69,93 poin.

Penilaian ini berdasarkan sejumlah indikator, seperti kualitas belajar mengajar (bobot 40%), kemampuan lulusan mendapat pekerjaan (15%), riset (15%), keterlibatan dengan masyarakat (10%), internasionalisasi (10%), dan reputasi institusional (10%).

Berikut daftar 10 kampus swasta terbaik di ASEAN 2024 versi AppliedHE:

  1. Sunway University (Malaysia): 72,42 poin
  2. Krirk University (Thailand): 69,93 poin
  3. USCI University (Malaysia): 69,19 poin
  4. Taylor’s University (Malaysia): 69,17 poin
  5. Infrastructure University Kuala Lumpur (Malaysia): 66,82 poin
  6. Bina Nusantara (Indonesia): 66,20 poin
  7. Asia Metropolitan University (Malaysia): 66,09 poin
  8. Universiti Teknologi Petronas (Malaysia): 65,68 poin
  9. Paragon International University (Kamboja): 65,30 poin
  10. Universitas Teknokrat Indonesia: 65,29 poin

Sumber : Databoks

You may also like